7 Tips memilih sleeping untuk mendaki gunung

Bagi kamu yang suka akan kegiatan outdoor terutama kegiatan mendaki gunung, tentu kamu sudah tidak asing lagi dengan barang yang satu ini, sleeping bag. Ya barang yang satu ini memang menjadi salah satu dari 25 barang yang harus dibawa saat mendaki gunung. Sleeping bag mempunyai peranan penting bagi kamu, terutama untuk mencegah terjadi hipotermia yang diakibatkan karena suhu yang terlalu dingin. Sesuai dengan perkembangannya maka banyak sekali jenis sleeping bag yang dapat kita temui di toko-toko perlengkapan outdoor. Jenis dan bahannya pun saat ini beragam, masing-masing produk menawarkan kelebihannya masing masing. Nah bagi kamu yang masih bingung tentang bagaimana memilih sleeping bag yang sesuai dengan kebutuhanmu, kali ini ruang pendaki akan memberikan beberapa tips memilih slepping bag, bagi kamu, cekidot....

Tips memilih sleeping bag


Kenali dahulu bahannya, pilihlah yang sesuai dengan kebutuhan
Pada umumnya, bahan penyusun sleeping bag terdiri dari 2 macam. Yang pertama adalah bahan yang terbuat dari serat sintetis dan yang kedua adalah sleeping bag yang berbahan dari bulu angsa. Nah masing-masing bahan mempunyai kelebihan dan kekurangan masing-masing. Bahan yang terbuat dari serat sintetis selain murah dan awet juga mempunyai kelebihan cepat mengering apabila basah, hal itu sangat dimungkinkan bilamana kamu mendaki gunung dengan curah hujan yang tinggi sehingga sleeping bag beresiko basah akibat terkena air hujan ataupun embun, nah sleeping bag dengan bahan sintetis sangat direkomendasikan untuk kamu gunakan. Namun kamu juga harus mengetahui kekurangan dari sleeping bag dari serat sintetis. Sleeping bag dari serat sintetis selain akan lebih tebal ketika dipacking, juga mempunyai berat yang lebih dibandingkan dengan sleeping bag yang terbuat dari bulu angsa, namun banyak orang memilih sleeping bag dari serat sintetis karena harga yang ditawarkan lebih murah.

Sleping bag sintetis sendiri saya bagi menjadi 3, yakni sleeping bag polar, Dacron dan sleeping bag yang terbuat dari perpaduan polar dan Dacron.

Sleeping bag polar
Sleeping bag jenis ini memiliki 2 lapisan, bisa dari bahan parasut, bisa juga dari bahan polar. Nah kelebihan dari sleeping bag dengan jenis ini adalah, sleeping bag ini dalam proses pemackingannya lebih mudah, oleh karenanya anda bisa memasukkan sleeping bag ini ke dalam tas anda tanpa takut memakan space yang banyak. Selain itu sleeping bag dengan jenis ini akan lebih cepat menghangatkan badan anda. Namun anda juga harus mengetahui kekurangan sleeping bag dengan jenis ini. Berkat lapisannya yang cenderung lebih tipis, membuat sleeping bag dengan jenis ini mudah ditembus oleh udara dingin. Oleh karenanya tidak cocok dipakai di kawasan gunung yang mempunyai cuaca dan suhu yang sangat dingin.   

Sleeping bag Dacron
Jika sleeping bag polar mempunyai 2 lapisan, berbeda dengan sleeping bag yang terbuat dari bahan Dacron. Sleeping bag jenis ini umumnya memiliki 3 lapisan di dalamnya. Karena lebih tebal, maka sleeping bag dengan jenis ini mampu menahan secara baik panas yang dihasilkan tubuh kita sehingga membuat kita tetap hangat didalamnya, selain itu kelebihan lainnya adalah, mampu menahan udara dingin masuk berkat lapisan sintetis sebagai penyusunnya. Namun anda juga harus mengetahui kelemahan dari sleeping bag jenis ini. Sleeping bag ini umumnya akan lebih besar ketika dipacking dibandingkan dengan sleeping bag yang terbuat dari polar. Oleh karenanya anda harus memberikan space carrier anda lebih longgar untuk dapat menyimpan sleeping bag dengan jenis ini.

Sleeping bag Dacron dan polar
Bagi anda yang masih bingung untuk membeli sleeping bag, apakah mau memilih sleeping bag dari bahan Dacron atau bahan polar, anda bisa membeli sleeping bag yang terbuat dari perpaduan lapisan Dacron serta polar. Sleeping bag dengan jenis ini akan memberikan anda kehangatan dengan adanya lapisan polar di dalamnya juga membuat udara dingin tidak masuk ke tubuh anda berkat ada lapisan Dacron. Tentu harga yang ditawarkan akan jauh lebih mahal.

Selain sleeping bag dari serat sintetis, sleeping bag dari bulu angsa dapat anda pilih bilamana ingin mendapatkan kehangatan yang lebih. Sleeping bag dari bulu angsa memiliki beberapa kelebihan dibandingkan dengan sleeping bag dari serat sintetis. Sleeping bag dari bulu angsa lebih ringkas ketika dipacking, selain itu juga memberikan anda kehangatan yang lebih baik jika dibandingkan dengan sleeping bag dari serat sintetis. Namun kekurangan sleeping bag dari bulu angsa ini susah untuk mengering apabila dalam kondisi basah. Selain itu, sleeping bag dengan jenis ini harganya mahal jika dibandingkan dengan sleeping bag lainnya, karena rata-rata adalah produk impor dari luar negeri. Bagaimana untuk pemakaian di Indonesia. Menurut saya, saya lebih menyarankan untuk menggunakan sleeping bag dengan bahan sintetis. Selain harganya lebih murah, suhu rata-rata di beberapa gunung di Indonesia tidaklah terlalu extreme seperti suhu di gunung-gunung luar negeri yang bisa mencapai suhu dibawah 0 derajat celcius. Terkecuali bagi anda yang menginginkan kehangatan lebih serta ingin mendaki gunung dengan suhu yang extreme misalkan cartenzs di Papua. Sleeping bag dengan bahan bulu angsa bisa anda pertimbangkan.

Kenali bentuk sleeping bag dan kelebihannya

Pada umumnya sleeping bag yang beredar di pasaran saat ini memiliki 2 bentuk. Yang pertama adalah bentuk mummy, yang kedua adalah sleeping bag berbentuk tikar. Sleeping bag dengan bentuk tikar mempunyai kelebihan sangat mudah digunakan, tinggal merentangkan seperti selimut biasa anda langsung bisa memakainya, sedangkan bentuk yang kedua adalah sleeping bag dengan bentuk mumy. Bentuk sleeping bag ini mempunyai rongga di tengahnya, anda bisa memasukkan kaki anda terlebih dahulu, disusul dengan badan anda untuk dapat masuk ke dalam sleeping bag. Nah dengan mengenakan sleeping bag dengan jenis ini tentunya akan mendapatkan kehangatan yang lebih dibandingkan dengan memakai sleeping bag jenis tikar, karena udara dingin akan susah masuk ke dalam sleeping bag berkat sedikitnya celah yang tersedia. Lantas sebaiknya kita memilih sleeping bag dengan model apa? Saya menganjurkan anda membeli sleeping bag dengan bentuk tikar yang bisa ditangkupkan menjadi bentuk mummy. Model dengan jenis ini sudah banyak tersedia, namun anda harus mengetahui kelemahan sleeping bag dengan model ini. Biasanya sleeping bag model ini menggunakan resleting sebagai penutupnya, oleh karena itu pastikan anda membeli sleeping bag dengan kualitas resleting terbaik, karena beberapa kejadian, sleeping bag dengan model ini rusak pada bagian resletingnya.

Pilihlah sleeping bag yang mempunyai penutup kepala


Anda bermalam pada daerah daerah yang dingin? Pastikan sleeping bag anda mempunyai penutup kepala agar dapat mencegah hipotermi, terutama penutup bagian telingamu agar tidak terpapar suhu yang dingin, karena pada bagian telinga sangat sensitif dengan udara yang dingin.

Pilihlah sleeping bag mampu menutupi bagian tubuh anda
Penting bagi anda untuk mengetahui panjang sleeping bag yang akan anda beli, sehingga ketika digunakan sleeping bag tersebut dapat menutupi seluruh bagian tubuh anda termasuk ujung-ujung kaki. Memang untuk sleeping bag dengan bentuk tikar meskipun kurang panjang, kita dapat menekuk kaki kita sehinga ujung kaki dapat terlindungi, namun hal tersebut saya rasa kurang efektif.

Pastikan sleeping bag mempunyai resleting yang terbaik


Resleting menjadi salah satu hal yang dipertimbangkan ketika memilih sleeping bag. Beberapa sleeping bag milik rekan saya bermasalah pada bagian resleting yang macet dan rusak meskipun baru beberapa kali pemakaian.  Resleting dengan merk YKK saya anjurkan, karena merk tersebut teruji awet dan tidak mudah mengalami masalah. Selain itu dalam memilih sleeping bag, sebaiknya anda memilih resleting dengan ukuran rit yang kecil atau lebih rapat, mengapa demikian ? karena resleting dengan ukuran yang besar otomatis celah untuk masuknya udara juga semakin besar, oleh karenanya jika kita memilih sleeping bag dengan resleting yang kecil, diharapkan dapat meminimalisir udara dingin masuk ke dalam sleeping bag.

Jangan terpaku pada brand
Merk-merk luar negeri seperti jack wolf skin, dan the nort face memang sudah terbukti memberikan kualitas yang baik, namun merk-merk luar tersebut memiliki kekurangan, yaitu harganya labih mahal dibanding dengan merk-merk lainnya. Bagi sebagian orang yang mempunyai financial yang lebih mungkin tidak akan menjadi masalah membeli kedua merk tersebut, namun bagi sebagian orang mungkin akan terasa berat membeli merk luar yang harganya bisa diatas satu juta rupiah. Nah untuk mensiasati hal tersebut, anda dapat membeli sleeping bag produksi dalam negeri yang mempunyai harga lebih bersahabat dengan kita. Beberapa brand seperti consina, eiger merupakan brand-brand asli dalam negeri. Bila dirasa masih terlalu mahal, anda dapat membeli sleeping bag produksi lokalan yang saat ini banyak dijual di toko-toko perlengkapan outdoor di daerah anda. Namun anda harus pintar-pintar dalam memilih barang. Pastikan barang yang kamu beli tidak dalam kondisi rusak, dalam artian jahitan utuh, resleting lancar dan hal-hal yang sudah disebutkan diatas.
  
 Perhatikan fitur-fitur tambahan lainnya

Ketersediaan saku
Beberapa sleeping bag menyediakan saku sebagai acesoris tambahan. Dengan adanya saku pada sleeping bag, anda dapat menyimpan barang yang penting didekat anda ketika anda tidur, seperti menyimpan handphone sebagai alarm. Ataupun menyimpan barang lainnya yang membutuhkan waktu yang cepat untuk mengambil barang tersebut.

Kantung untuk membungkus sleeping bag
Rata-rata sleeping bag yang kita temukan di pasaran saat ini menyediakan kantung untuk membungkus sleeping bag, namun juga tidak menutup kemungkinan beberapa produsen menjual sleeping bag dengan tanpa menyertakan kantung untuk menyimpannya.

Jaminan baik itu dari produsen maupun jaminan dari pihak toko
Beberapa brand sleeping bag terutama sleeping bag yang impor menyediakan jaminan dalam setiap kali pembeliannya. Namun bila tidak ada garansi resmi anda dapat memilih membeli sleeping bag pada toko yang menyediakan garansi toko. Hal tersebut sangat membantu kita, jika sleeping bag yang kita beli mengalami kerusakan dalam rentang waktu yang belum lama dari waktu pembelian, misalkan resleting yang rusak, jahitan yang rusak serta kerusakan-kerusakan lainnya.

Semoga artikel mengenai 7 Tips memilih sleeping untuk mendaki gunung ini bermanfaat


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "7 Tips memilih sleeping untuk mendaki gunung"

Post a Comment